Ibu Atalia Ridwan Kamil ditetapkan sebagai Bunda PKBM

 

Purwakarta pantauterkini.co.id –  Kurang lebih seribu peserta Pramuka yang terdiri dari siswa-siswi  (warga belajar), tutor dan pengurus Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) dari 27 Kota/Kabupaten se Jawa Barat ikuti Jambore Pramuka Gema Tunas PKBM, kegiatan tersebut berlangsung di Bumi Perkemahan Parang Gombong Kabupaten Purwakarta  Jawa Barat dari tanggal 11-13/11/2022.

"Alhamdulillah, kegiatan perkemahan ini telah selesai kita laksanakan dalam keadaan lancar tanpa kendala apapun

Pada acara pembukaan kemaren kegiatan ini telah resmi dibuka Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda yang akrab disapa Kang Huda,  Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB),

dalam amanatnya Kang Huda menyampaikan,  apresiasi atas kinerja DPW dan DPD FK-PKBM yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, semoga PKBM kedepan lebih aktif lagi membina generasi bangsa kearah yang lebih baik khususnya pada pendidikan Non Formal,

Kang Huda juga menerangkan, Sepengetahuanya lembaga pendidikan yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka baru PKBM," Demikian disampaikan Ketua Umum Dewan Perwakilan Wilayah Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPW FK-PKBM) Provinsi Jawa  Barat (Nana Suryana) kepada wartawan

Lebih lanjut Nana mengatakan, pada kesempatan tersebut, dengan resmi kami mengukuhkan  Kang Huda sebagai Pembina Pendidikan Kesetaraan, 

Selain itu kami juga menetapkan, Ibu Atalia  Praratya Ridwan Kamil (Istri Gubernur Jawa Barat) juga kami tetapkan sebagai Bunda PKBM Jawa Barat,

penetapan tersebut telah kami sepakati bersama dengan para Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) FK-PKBM Kabupaten/Kota se Jawa Barat,"Imbuhnya

Ketua Panitia Penyelenggara (Heru Saleh) kepada wartawan  menjelaskan, "Pada kegiatan kali ini kami telah menetapkan jumlah peserta terbanyak kesatu adalah Kabupaten Karawang disusul Kabupaten Sukabumi sebagai peserta terbanyak kedua dan Kabupaten Bandung sebagai peserta terbanyak ketiga, 

sementara Yel-yel terbaik di Peroleh oleh Kabupaten Subang sebagai peringkat pertama dan kedua diperoleh oleh Kabupaten Sukabumi  dan yang ketiga diperoleh oleh Kota Sukabumi,

Kegiatan Gema Tunas PKBM ini, merupakan kegiatan yang pertama kali diselenggarakan  dengan mengagendakan pembinaan, pelatihan dan edukasi bagi semua warga belajar PKBM se Jawa Barat, Pungkasnya



Editor : Usep

Post a Comment

0 Comments