Pantau Terkini Uluwatu Bali 14 Oktober 2022.
Penelusuran pewarta langsung ketempat pertunjukan KECAK FIRE DANCE di Uluwatu cukup membanggakan karena tempat pertunjukan penuh sesak dibanjiri 80 % wisatawan asing sedang sisanya wisatawan lokal.
Tari Kecak Uluwatu menjadi tempat pertunjukan sekaligus Wisata Budaya dengan Sajian Pemandangan Sunset Menakjubkan
Tarian tradisional ini diciptakan oleh salah satu seniman Bali, Wayan Limbak, pada 1930-an. Wayan Limbak memperkenalkan tarian ini dengan bantuan pelukis ternama dari Jerman, Walter Spies. Selama tinggal di Bali, Walter Spies sangat tertarik dengan ritual tradisional di pulau ini.
Keunikan tari kecak terletak pada iramanya, serta para penari yang membentuk sebuah lingkaran seraya berseru “cak cak ke cak cak ke”. Selama pertunjukan, penonton akan disuguhkan beberapa adegan dari kisah-kisah Ramayana.
Tari Kecak memiliki cerita yang dalam dan menyampaikan pesan moral kepada penontonnya. Misalnya, kesetiaan Sinta kepada suaminya Rama. Ada juga burung Garuda yang rela mengorbankan sayapnya untuk menyelamatkan Shinta dari cengkeraman Rahwana.
Masih banyak yang harus diceritakan tentang sejarah Tari kecak ini guys. Tapi kami hanya menceritakan singkat dan garis besarnya saja. Salah satu yang menjadi daya tarik tersendiri karena pengunjung /penonton bisa menikmati alam berbukit/bebatuan dan Pura leluhur yang bersejarah dan menikmati deburan ombak pantai yang sangat indah dari tempat pertunjukan. Apalagi saat perubahan dari sore ke malam. Anda akan menyaksikan sunset yang menakjubkan.
Satu tempat yang pewarta rekomendasi untuk dikunjungi saat ke Bali karena Uluwatu sarat dengan adat,seni dan budaya Bali yang menakjubkan (red/ukie)
0 Comments