Makasar - Mahasiswa MBKM Puspakons Maros Melaksanakan kegiatan berbentuk Talk Show dengan tema Rembuk Fantastik Menuju Mimpi (Butik Mimpi). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala LPKA Kelas II Maros, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kabupaten Maros, serta Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Selatan yang hadir via Zoom.
Tubagus selaku Kepala LPKA Kelas II Maros menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan seperti ini merupakan kegiatan yang pertama kalinya diselenggarakan didalam lingkungan lapas dan ini mampu menjadi percontohan untuk Lapas-lapas yang lainnya. "Baru pertama kali ada kegiatan seperti ini, bagus untuk pembinaan karena memang dilapas fokus untuk pembinaan, ini bisa menjadi contoh untuk lapas lainnya dalam melakaanakan kegiatan serupa, ini semua berkat kerja keras dari mahasiswa MBKM Puspakons UNM" katanya.
Selain itu juga, Harun selaku Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Selatan yang membuka acara secara resmi menyampaikan dalam sambutannya bahwa peran Kementerian Hukum dan Ham RI dalam mewujudkan hak-hak andikpas melaluo paparan terkait kegiatan yang dilaksanakan di LPKA Maros seperti sekolah mandiri, pembinaan keagamaan, pembinaan karakter, serta pembinaan lainnya. Beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan hari ini mampu memotivasi anak-anak dalam mencapai cita-cita.
A.Fadhil selaku koordinator tim sangat mengapreasiasi keaktifan yang ada pada anak-anak warga binaan di LPKA Maros. "Mereka anak-anak, sama dengan saya, seumuran, setiap saya datang melaksanakan program kesini, selalu disambut dengan baik dan selalu senang jika kami datang, makanya beberapa program besar kami laksanakan disini karena memang disinilah tempat yang paling pass untuk pemberian layanan" ucapnya.
Kegiatan Talkshow ini menghadirkan tiga Narasumber dengan materi yang dibawakan berbeda-beda. Ichwan selalu Narasumber pertama membahas mengenai sukses meraih masa depan dimana narasumber ini merupakan alumni warga binaan rutan makassar dan menceritakan tentang karir dan pengalamannya sampai mencapai kesuksesan seperti sekarang agar anak-anak di LPKA Maros dapat termotivasi untuk lebih giat lagi dalam mengejar cita-cita, hasniati selaku narasumber kedua yang merupakan seorang konselor membahas mengenai minat dan bakat serta narasumber ketiga istiana yang merupakan seorang dosen serta psikolog klinis membahas terkait memahami dan mengenali diri yang mana materi ini lebih mengutamakan untuk menumbuhkan semangat serta life skill anak-anak LPKA Maros setelah bebas nantinya.
Kegiatan ini merupakan kolaborasi dari mahasiswa, DP3A Kabupaten Maros, serta LPKA Kabupaten Maros untuk meningkatkan semangat anak-anak yang ada di LPKA Maros. (Red)
0 Comments