SCADA Sistem Berbasis GIS digunakan PDAM TIRTA ASASTA Depok

Bambang Tejokusumo staff Produksi PDAM Tirta Asasta

PANTAUTERKINI.CO.ID-DEPOK, Scada sistem atau dapat disebut pengaturan pengelolaan air berbasis GIS (General Information System )saat ini yamg dipergunakan oleh PDAM Tirta Asasta Depok

Disela sela kesibukannya sebagai staff produksi Bambang Tejokusumo mewakili Yusuf Irawan selaku manager produksi sedang rapat ,menerima awak media Pantau Terkini diruang kerjanya Selasa 24 April 2018
" Instalasi Pipa Air (IPA)  mengadopsi tekhnologi scada atau pengaturan pengelolaan air berbasis GIS (General information System. ) sejak tahun 2016 "ucap Bambang

" Kelebihan sistem ini adalah seluruh pengoperasian atau pengelolaan air berbasis komputer,  mulai dari pembubuhan, pencucian, hingga filterisasi semua terpantau secara akurat lewat layar komputer,sebagai contoh terjadi kekeruhan pada air atau endapan tanah sudah menebal,  mesin secara otomatis bisa membersihkan sehingga tidak mengganggu kapasitas air " ungkap Bambang

Display System Monitoring Kwalitas Air GIS  (General Information System )

" Semuanya dipantau melalui layar monitor ini dari proses air baku, pengaduk lamban, pengaduk cepat, kemudian ke bak sedimen ini terpantau berapa ketebalan atau endapan lumpurnya  kemudian ke filterisasi ini nampak valve valve nya dan seterusnya hingga menjadi air bersih termonitor semua " papar Bambang

" Kami bekerja 24 jam dengan sistem shift dari main board dan layar esmonitor ini bisa disetel seperti halnya pencucian lumpur kapan di inginkan dan satu hal lagi jika kondisi pemadaman lampu kami sudah siap dengan UPS kemudian perawatan berkala hardware kami yang lakukan sedang soft ware adalah vendor " imbuh Bambang
Kolam Prosesing Air dari sumber air diolah hingga menjadi siap pakai  

" Kelemahan dari sistem ini adalah kondisi force majure seperti alam yakni hujan dengan petirnya ini agak mengganggu sistem, sekecil apapun permasalahan akan nampak dan terdeteksi dilayar monitor seperti saat ini tingkat kekeruhan air tinggi  itu nampak warnanya dimonitor berubah " imbuh Bambang


" Kami tetap melakukan catatan manual walaupun secara sistem sudah tercatat dan sebagai laporan kondisi terakhir untuk pergantian shift tinggal cetak dan manual ini sebagai pembandingnya, itulah yang dapat kami sampaikan  " pungkas Bambang (koes-ka biro Depok)

Post a Comment

0 Comments