Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD)Kabupaten
Wajo,Hj.Andi Nurhaida P,Sos dari partai Golkar Dapil I Kecamatan Tempe,
melakukan reses pertama tahun 2018 di kawasan Rumah Adat Atakkae.Kamis,18
Januari 2018.
Petta Eda merupakan
panggilan akrabnya,mengawali reses tahun 2018 dan ini yang ketiga kalinya di Kelurahan Atakkae ,melakukan tatap muka dengan warga Atakkae selama menjadi
anggota DPRD Kabupaten Wajo.
Dihadiri Lurah Atakkae Adri Sapta,pemangku kepentingan dan tokoh
masyarakat,yang terlihat bersemangat
mengikuti reses yang dimulai dari
jam 14.00 wita.
Hj.Andi Nurhaidah P,S.Sos dalam sambutannya menjelaskan bahwa
dirinya datang sebagai ajang silaturahmi dan ingin menyerap aspirasi dari
masyarakat ,berangkali masih ada harapan dari masyarakat yang mau diakomodir
Petta eda juga mengucapkan terima kasih kepada Lurah Atakkae
yang telah memfasilitasi sehingga reses bisa terlaksana pada hari ini,ucapnya
Lurah Atakkae ,Adri Sapta juga mengucapkan terima kasih atas
kunjungan anggota DPRD Wajo ,untuk lansung bertatap muka dengan warganya yang
tentu sangat ingin menyampaikan aspirasi terkait pembangunan dan kesejahteraan
masyarakat,jelasnya
Acara kemudian langsung melakukan dialog dengan warga,dimana warga mempertanyakan
lanjutan pembangunan jalan di Jl.Candra Kirana dan Perumnas Atakkae.
Pertanyaan warga lagsung dijawab oleh Petta Eda,bahwa itulah
gunanya reses sejauh mana masyarakat mengetahui perkembangan
pembangunan”mengenai itu jalan Candra
kirana , kita akan kerja sepanjang 500 meter,juga di BTN Perumnas Atakkae,cuma
tidak sekaligus itu bertahap,disesuaikan dengan alokasi anggaran yang tersedia,”terang
Petta Eda
Adapun Harapan saya disetiap melakukan reses sering-seringlah
warga hadir agar tidak ada simpang tindi dan unek uneknya kepada
pemerintah bisa diakomodir,”harap Petta Eda(Humas Dan Protokoler DPRD Kabupaten Wajo)
0 Comments